News

Warga Mukim Along Keluhkan Jaringan Telkomsel yang Tak Stabil, Hampir Dua Bulan Menghilang-Timbul

Admin

Simeulue // MSN,

Warga di Mukim Along, Kecamatan Salang, Kabupaten Simeulue, melaporkan keluhan terkait gangguan jaringan Telkomsel yang telah berlangsung hampir dua bulan terakhir. Sejak awal April 2025, sinyal operator seluler tersebut sering hilang timbul, menghambat aktivitas komunikasi masyarakat setempat.

Gangguan ini dirasakan sangat mengganggu, terutama bagi pelajar yang mengandalkan internet untuk belajar daring, para pelaku usaha yang menjalankan bisnis secara digital, serta masyarakat umum yang memerlukan koneksi stabil untuk keperluan sehari-hari.

Muhadi, salah seorang masyarakat Mukim Along, dalam keterangannya menyebutkan bahwa ketidakstabilan jaringan ini bukan pertama kalinya terjadi. “Sudah hampir dua bulan sinyal Telkomsel tidak menentu. Kadang hilang total, kadang muncul sebentar lalu hilang lagi. Ini sangat merugikan kami,” ujarnya.

Iya menduga Telkomsel hanya fokus pada keuntungan, tanpa memperhatikan kualitas layanan di daerah pelosok seperti Simeulue. “Kami merasa Telkomsel hanya mencari keuntungan. Ketika banyak pelanggan yang tetap membayar, tapi kualitas jaringan tidak dijaga, itu sudah merugikan kami sebagai konsumen,” tambahnya.

Warga berharap pemerintah daerah, khususnya Bupati Simeulue, segera mengambil langkah konkret. Mereka meminta agar pihak Telkomsel dipanggil dan dimintai penjelasan terkait masalah jaringan ini. Selain itu, masyarakat juga menginginkan adanya evaluasi layanan dari provider tersebut, agar kejadian serupa tidak terus berulang.

Semoga gangguan jaringan ini segera ditangani secara serius, agar aktivitas harian mereka bisa kembali normal.(Red/Tim)

Share:
Komentar

Berita Terkini